Denpasar — PKS Bali kini lebih sehat dan lincah dalam bergerak dengan capaian perolehan suara tertinggi di Pemilu sepanjang sejarah.
Hal ini diungkapkan Ketua DPW PKS Bali Hilmun Nabi’ saat menyambut Anggota DPR, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/kota dari PKS se-Sulawesi dalam Bimbingan Teknis di Denpasar, Rabu (5/2/2020).
Hilmun menyebut, saat ini kondisi PKS Bali justru sangat sehat. Ia mengibaratkan, PKS Bali seperti tubuh yang memiliki kondisi prima tidak lagi obesitas.
“PKS Bali saat ini sangat sehat ibaratnya kalau dulu obesitas. Sekarang lebih lincah, lebih sehat, lebih bersih dan optimistis menatap masa depan,” papar dia.
Bahkan, ungkap dia, pada Pemilu 2019 PKS Bali mendapatkan suara paling tinggi dalam sejarah keikutsertaan di Pemilu.
“Alhamdulillah PKS Bali mendapat suara dengan capaian tertinggi dari Pemilu-Pemilu sebelumnya,” ujar Hilmun.
Bali ditunjuk sebagai tuan rumah Bimbingan Teknis (Bimtek) Anggota DPR, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/kota dari PKS se-Sulawesi. Bimtek digelar oleh DPP PKS Wilayah Dakwah Sulawesi.
Hilmun Nabi’ bersyukur Bali masih dipercaya sebagai tuan rumah berkumpulnya ratusan anggota DPR, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota se-Sulawesi.
Mengingat, ujar Hilmun, saat ini banyak wisatawan yang urung mendatangi Bali karena isu virus Corona.
“Kami atas nama masyarakat Provinsi Bali mengucapkan banyak terima kasih diberikan kepercayaan sebagai tempat Bimtek anggota dewan sekalian,” ungkapnya.